Minggu, 14 November 2010

Bayar Pajak kendaraan Via SamSat Online

Bro sekalian, teknologi dibuat untuk memudahkan kita, salah satu fasilitas itu adalah samsat online. Bogor merupakan salah satu kota yang unit samsatnya tergabung dengan samsat online wilayah hukum polda jawa barat. Nah di samsat online kita dapat menunaikan administrasi yang menyangkut pajak kendaraan walau kita tidak berada di kota dimana bpkb/stnk diterbitkan. Sayangnya Layanan ini baru mencakup wilayah Polda (biasanya hanya satu propinsi-belum bisa lintas Propinsi) , jadi belom meluas ke skup Nasional . . . masuk akal juga sih karena sejatinya PKB yang dipungut masuknya ke Kas daerah
Proses apa aja yang dilayani di samsat Online? ada 3 bro yakni Pengesahan STNK, Pembayaran PKB dan pembayaran SWDKLLJ (embuuh kepanjangane opo :))  So Jadi untuk proses perpanjangan STNK dan perpanjangan TNKB yang tiap 5 tahun belum bisa di layani si samsat Online. Syaratnya apa saja ? Cuma ktp asli, stnk asli dan tanda bukti pelunasan pkb terakhir…  Prosesnya? Sama aja dengan proses administrasi perpanjangan dan pembayaran PKB Biasa, Ok semoga berguna


Tidak ada komentar:

Posting Komentar